Friday, November 1, 2013

Korean Food Around Me

안녕하세요, untuk para pecinta K-Drama, K-Pop ataupun segala sesuatu tentang Korea pasti sudah gak asing lagi sama Korean Food. Nah berikut di bawah ini bakalan dibahas beberapa makanan Korea yang recomended untuk dicoba. Berhubung saya berdomisili di Jakarta maka mohon maaf sebelumnya jika tempat yang direkomendasikan juga terbatas dan berlokasi di Jakarta. T__T
Tapi jangan khawatir untuk yang tinggal di luar Jakarta tetap bisa terhibur membaca tulisan ini kok, karena akan ada beberapa resep makanan Korea dan fakta seputar makanan tersebut.
안녕하세요, K-Drama and K-Pop lover. I bet you are familiar with Korean Food. Today I'm writing some recomended Korean food to try. But the restaurant will be limited in Jakarta-Indonesia only since I lived there.T__T 
But don't worry this post can keep you entertain even you don't lived in Jakarta, because there will be Korean food recipes and facts about the food.
 
1. Jjajangmyeon (짜장면) & Haemul Jjambbong (해물 짬뽕)
Restaurant : Legend Of Noodles beralamat di Jl. Senopati No. 81, Jakarta. Ph: (021) 5210230
Price Range : IDR. 50,000.00 - 100,000.00
Halal : No
Jjajangmyeon (짜장면) with banchan/ side dish
Haemul Jjambbong (해물 짬뽕)
Tang Sooyook (탕수육)
Wang Dongas (왕돈까스) with Kimchi Soup
Naengmyeon (냉면)
Menu paling favorit dari restoran ini adalah Jjajangmyeon (Noodle w/ Black Bean Sauce) dan Haemul Jjambbong (Spicy Seafood Noodle). Tapi selain kedua menu tersebut masih banyak juga menu pilihan lain seperti Tang Sooyook (Sweet & Sour Deep Fried) yang bisa dipilih mau menggunakan daging ayam/babi lalu disiram dengan saus asam manis, Naengmyeon (Cold Noodle) yang rasanya sedikit mirip sama permen nano-nano^^ tapi seger, Wang Dongas (King Cutlet) yang merupakan katsu daging babi lengkap dengan nasi & sup kimchi. Menu disini porsinya lumayan besar-besar jadi bisa di sharing berdua dengan teman kamu. ^^ O iya setiap pemesanan menu makanan disini akan disertai banchan (반찬) dan teh gandum gratis yang bisa direfill.

The most favorite menu of this restaurant is Jjajangmyeon (Noodle w / Black Bean Sauce) and Haemul Jjambbong (Spicy Seafood Noodle).  But besides these two menus there are still many options such as  Tang Sooyook (Sweet & Sour Deep Fried) that you can choose between a chicken / pork meat completed with sweet and sour sauce, Naengmyeon (Cold Noodle) which tastes a bit like nano-nano candy (Indonesian local candy)^ ^ but it taste fresh, Wang dongas (King Cutlet) a pork katsu with rice and kimchi soup. The portion for each menu usually big, so you can share with your friends. ^ ^  And the good news is each order will be accompanied with banchan (반찬) and wheat tea for free (Free flow too)

Nah kalau kalian belum berkesempatan mencoba jjajangmyeon di restoran ini kamu bisa lho coba masak sendiri, nih resepnya :

Well if you haven't  had opportunity to try this restaurant you can try to cook Jjajangmyeon yourself, recipe below :
 
Resep Jajangmyeon:
Bahan-bahan / Ingredients :
600g mie basah atau bisa juga pake spageti instan       600g noodle or spaghetti
100g daging sapi                                                       100g beef
2 buah bawang bombai                                              2 onion
1/2 buah zukini                                                          1/2 pieces of zucchini
2 buah kentang                                                          2 pieces of potato
1 sdm gula pasir                                                        1 tablespoon sugar
4 sdm air sagu                                                           4 tablespoon sago water
2 gelas air                                                                  2 glasses of water
6 sdm minyak                                                            6 tablespoon oil
6 sdm saus Jajangmyeon (Chunjang)                     6 tablespoons Jajangmyeon sauce
(bisa dibeli di supermarket korea seperti Mugunghwa atau K-Mart)

Cara Membuat / How to make  :
- Potong dadu daging dan kentang                                Diced meat and potatoes
- Potong tipis bawang bombai dan zukini                      Cut the onion and zucchini
- Goreng saus Chunjang dengan minyak (kurang lebih 5-6 menit) lalu sisihkan
   Fried Chunjang sauce with oil (about 5-6 minutes) and set aside
- Tumis bawang bombai dengan sedikit minyak goreng   
   Sauté the onion in a little cooking oil
- Masukkan daging, kentang dan zukini                          
   Put the meat, potatoes and zucchini
- Setelah daging & kentang lunak masukkan saus Chunjang yang sudah dimasak sebelumnya
   Once the meat and potatoes are tender enter fried Chunjang sauce
- Aduk sampai merata sambil tuangkan air sagu perlahan-lahan, masak kurang lebih selama 5 menit sisihkan
  Stir until evenly while slowly pour the sago water, cook for about 5 minutes and set aside
- Rebus mie sampai matang (untuk menghindari agar mie menjadi lembek bisa disiram dengan air dingin
untuk menghilangkan panasnya setelah ditiriskan)
  Boil noodles until done (to avoid the noodles become mushy, drained and doused with cold water to remove the heat)
- Taruh mie dalam piring lalu siram dengan saus Chunjang yang sudah matang.
   Put the noodles in a dish and pour with Chunjang sauce

Notes : Biasanya Jajangmyeon paling enak disajikan dengan asinan lobak kuning (bisa dibeli yang sudah jadi di supermaket Korea)
 
Notes: Usually Jajangmyeon will be most delicious if served with yellow pickled radish (available at Korean Supermarket)

2. Pattbingsu (팥빙수)
Restaurant : Caffe Bene, Ciputra World, Lotte Shopping Avenue (L.O.V.E) LG Floor, Jl. Prof. Dr. Satrio, Jakarta
Price Range : IDR. 30,000.00 - 100,000.00
Halal : Yes
Cafe asal Korea yang baru buka tahun ini sedang ramai dibicarakan oleh anak-anak muda lho. Selain tempatnya asik untuk nongkrong, interior ruangan yang unik seperti perpustakaan, menu-menu yang ditawarkan juga tidak kalah enak. Menu favorit yang paling sering dicoba adalah bingsu (Es Serut Korea). Satu porsi bingsu cukup besar bisa untuk 2 orang. Dan rasanya pun bermacam-macam, ada Patbingsu  (Red Bean bingsu), Green Tea bingsu, Strawberry bingsu & Coffee bingsu. Dari ke empat rasa itu saya paling suka green tea atau coffee.

This Korean cafe opened this year and already famous within young peoples. The place is very cool for hang out, unique interior with library design and the menus offered are also tasty. Most favourite menus that often people try is bingsu (Korean shaved ice). One portion of bingsu is big enough for 2 people to enjoy. And the flavour also vary, there Patbingsu (Red Bean bingsu), Green Tea bingsu, Strawberry bingsu & Coffee bingsu. Among these flavour I like green tea and coffee flavour.

3. Tteokbokki (떡볶이), Gimbap (김밥) & Rabokki (라볶이)
Restaurant : Mugunghwa Supermaket, Jl. Senayan No. 43 Blok S, Kebayoran Baru, Jaksel
Ph: (021) 7222214
Price Range : IDR. 30,000.00 - 100,000.00
Halal : Yes

Rabokki (라볶이)
Odeng (오뎅)
Patbingsu (팥밍수)
Restoran berada di lantai satu dari supermaket. Kamu juga bisa cari bahan-bahan makanan Korea, snack, ice cream ,mie instan, kue-kue tradisional sampai permainan tradisional Korea disini.
Di lantai 2 supermaket ini juga terdapat toko roti kecil yang menyediakan roti dan patbingsu. Harga patbingsu disini lebih murah dibandingkan dengan cafee bene. Dan kalau dilihat sepertinya tidak jauh berbeda dengan es kacang merah di Indonesia kecuali ditambahkan buah dan mochi
Seperti kebanyakan restoran Korea, setiap pemesanan menu makanan disini juga diberi gratis banchan (반찬) dan minum . ^^
Restaurant is located on the first floor of supermarket. You can also find Korean food ingredients, snacks, ice cream, instant noodles, traditional cake and traditional Korean game here.
On the 2nd floor there is also a small bakery that sell bread and patbingsu. Patbingsu prices here are cheaper compared to cafee bene. And it doesn't seem to be different with red bean ice in Indonesia unless it add fruits and mochi as the additional topping. Like most Korean restaurants, each main menu here was also given a complimentary banchan (반찬) and drink. ^ ^


Resep Tteokbokki
Bahan-bahan yang di perlukan adalah / Ingredients  : (semua bahan tersedia di supermaket Korea seperti Mugunghwa dan K-Mart)
350 g Tteok putih bulat panjang                 350g white Tteok
Odeng/fish cake (secukupnya)                   Odeng / fish cake
1 buah Bawang bombay                            1 onion
1/2 buah Bawang putih                             1/2 garlic
1 buah Daun bawang                               1 green onion
5 sdm Gochujang (dalam bentuk pasta)    5 tablespoon Gochujang (paste)
1 sdm Gochukaro (bubuk cabai Korea)   1 tablespoon Gochukaro (Korean chili powder)
3 - 5 sdm Minyak wijen                          3-5 tablespoon sesame oil
Garam & Gula pasir                                Salt & Sugar
Air secukupnya                                       Water

Cara membuat/ How to make  :
- Cincang Bawang bombay dan  bawang putih, tumis dengan minyak wijen sampai harum
  Chopped Onions and garlic, saute until fragrant with sesame oil 
- Masukkan air secukupnya, tunggu mendidih baru masukkan tteok dan odeng (tteok harus terendam oleh air ya)
 Add enough water, wait until boil and enter tteok and odeng (tteok must be completely submerged by water)
- Setelah 1-2 menit masukkan gochukaro/ gochujang (boleh di mix sesuai selera), garam dan gula pasir  secukupnya.
 After 1-2 minutes enter gochukaro / gochujang (you can mix it as per your taste), enough salt and sugar.
- Aduk-aduk sampai air mengental, masukan daun bawang dan tumis sebentar.
 Stir until water thickened, put the green onion and saute briefly.
- Hidangkan selagi panas
 Serve while hot

Notes : Gochukaro itu berbeda dengan bubuk cabai Indonesia ya, kamu bisa cari gochukaro di supermarket Korea.
Kalau mau memasak rabokki, tinggal masukkan bumbu mie instan bersama dengan gochukaro/ gochujang. Mie dimasukkan setelah semua bahan tercampur dan air sedikit mengental. Bisa juga ditambahkan telur rebus sesuai selera. 

Notes: Gochukaro is different from Indonesian chili powder, you can find it in Korean  supermarket.
If you want to cook rabokki, just enter the instant noodle along with gochukaro / gochujang. Insert noodle after all the ingredients mixed and the water slightly thickened. You can also add  boiled eggs.

Bagaimana tertarik mencoba makanan Korea ? Kalau belum ada rencana di akhir minggu ini ayo kita pergi makan makanan Korea bersama.^^
Sampai jumpa di post selanjutnya ya dan jika ada pertanyaan mengenai bahasa, pariwisata ataupun budaya Korea lainnya silahkan comment di bawah. ^^ Siapa tahu saya bisa menjawab.
Tolong support pariwisata dan budaya Korea dengan like facebook page Korea Tourism Organization (Indonesia) or Korea Tourism Organization (International)
Kalau mau lebih kenal dengan saya bisa follow Facebook, Twitter ,Instagram atau email di  pipi_2711@yahoo.co.id.
안녕.
 
Interested to try Korean food? If you don't have plans on weekends, let's eat Korean Food together^ ^
See you again on my next post and if you have a question regarding the post or Korean Culture & Tourism please comment below. Maybe I could help you.
Please support Korean Culture and Tourism by liking facebook page Korea Tourism Organization (Indonesia) or Korea Tourism Organization (International) 
If you want to know more about me please follow my Facebook, Twitter , Instagram or email me on pipi_2711@yahoo.co.id.
안녕.

No comments:

Post a Comment